
PAMARTANUSANTARA.CO.ID |
Karena identik dengan kematian, keranda mayat kerap dikeramatkan atau bahkan dihubung-hubungkan dengan mitos-mitos tertentu.
Keranda mayat mungkin hanya benda sederhana yang bentuknya ya begitu-begitu saja. Tetapi dibalik itu, benda satu ini mengandung satu makna besar, apalagi kalau bukan kematian.
Benda ini adalah satu-satunya kendaraan terakhir menuju tempat abadi, di mana manusia takkan bisa kembali lagi. Bentuknya biasa, tapi keranda jadi semacam pengingat hebat akan kematian.
Mimpi tentang keranda, pertanda terjadinya hal buruk yaitu pertanda buruk dari mimpi keranda ini meliputi banyak hal, misalnya adalah isyarat kematian diri sendiri dan orang lain, rezeki seret, susah jodoh dan lain sebagainya.
Meskipun begitu, banyak orang yang menganggap mimpi keranda ini justru bermakna sebaliknya.
Soal mimpi ini kembali ke masing-masing orang. Namun, mimpi kadang memang isyarat dari hal yang mungkin akan terjadi.
Memimpikan Keranda Mayat ;
Mimpi keranda mayat konon akan mengalami banyak kejadian, mulai dari kematian diri sendiri atau orang terdekat sampai susah jodoh dan lain sebagainya. Namun tidak sedikit pula kalangan yang justru percaya kalau memimpikan keranda mayat justru jadi pertanda baik.
Terlepas dari benar atau tidaknya mitos-mitos tersebut, namun harus diakui ada kalanya mitos memang terjadi di kehidupan nyata.
Jika mimpi kita baik, semoga saja itu menjadi sebuah kenyataan dan apabila mimpi buruk, semoga kita semua terjaga dari mimpi tersebut atau tidak menjadi kenyataan dalam kehidupan sebenarnya.
Ketika terbangun dari mimpi yang baik (mimpi indah), bacalah اَلْحَمْدُ ِللهِ رَبّ ِالْعَالَمِيْنَ artinya “Segala puji bagi Allah, Tuhan Yang Memelihara alam semesta”.
Sedangkan ketika Anda terbangun dari mimpi yang buruk bacalah أَللَّهُمَّ إِنّىِ أَعُوْذُ بِكَ مِنْ عَمَلِ الشَّيْطَانِ وَسَيّئاَتِ اْلأَحْلاَمِ yang artinya “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon perlindungan kepada-Mu dari tingkah laku setan dan dari mimpi-mimpi yang buruk”.
Demikianlah pemaparan saya mengenai tafsir mimpi di atas, semoga bermanfaat bagi yang membaca.
Terima kasih. Wassalam.
