
PALUTA, PAMARTANUSANTARA.co.id | Peringatan HUT RI Ke 73 tahun 2018 tingkat Kecamatan Ujung Batu, Kabupaten Padang Lawas Utara, dipusatkan di Halaman Kantor Camat Ujung Batu, Jumat (17/8) dengan menggelar upacara bendera.
Upacara dimulai pukul 09.30 WIB yang diikuti jajaran pemerintahan Kecamatan Ujung Batu dan staf, Muspika, KNPI, Pemuda Pancasila, IPK, GP Ansor, Laskar Merah Putih serta puluhan warga Kecamatan Ujung Batu.
Bertindak selaku inspektur upacara (irup) Camat Ujung Batu, Ongku Bangsawan Hasyim Harahap, S.Sos, pembaca teks Proklamasi oleh Hermansyah Lubis, SH Anggota DPRD Paluta, UUD 1945 dibacakan oleh Safnawati Nasution, SE Anggota DPRD Paluta dan komandan upacara Ka Danpos Ujung Batu Ali, protokoler dibawakan oleh Sekcam Ujung Batu Sahbana Iwan, SH.
Sebanyak sembilan orang pasukan pengibar bendera sebagai pengibar bendera pada upacara peringatan HUT RI ke 73 di lapangan Kantor Camat Ujung Batu, Paluta.
Dalam pidatonya Camat Ujung Batu Ongku Bangsawan Hasyim Harahap mengatakan bahwa Indonesia merupakan sebuah negara yang besar, negara yang beragam, maka tak aneh ketika banyak bangsa lain merasa iri dengan kekayaan negeri kita tercinta ini, berbagai macam polemik internasional, mencoba untuk mengrongrong serta mencoba untuk masuk dalam wilayah kepentingan negara kita hal itu sudah banyak dilakukan sejak lama, akan tetapi persatuan dan kesatuan menjaga NKRI sangatlah kuat, dibalut budaya kita yang selalu kompak serta selalu bersama untuk melindungi segenap tumpah darah.
“Betapa besar potensi negeri kita, serta betapa berlimpah ruah tuhan telah memberikan kita sumberdaya alam yang begitu besar, pertanyaannya, apakah hal itu didiamkan? Sehingga banyak para penganut kepentingan asing dan aseng merongrong negeri ini? Dan anak cucu kita kelak akan menjadi bangsa pengemis dinegaranya sendiri, jawabannya kita kembalikan pada diri kita masing-masing! Untuk itu dengan moment kemerdekaan yang ke 73 tahun mari kita rapatkan tangan bersatu dan kerja bersama menuju bangsa yang berwibawa hingga disegani bangsa,” tutupnya.
Acara upacara bendera HUT RI ke 73 di halaman kantor Camat Ujung Batu berlangsung tertib dan khidmat. (Z Lubis)
